Senin, 03 Februari 2014

10 PENYEBAB TIDAK TERKABULNYA DOA

10 PENYEBAB TIDAK TERKABULNYA DOA

Ibrahim bin Adham pernah ditanya oleh salah seorang muridnya, “Mengapa doa kita sering tidak dikabulkan padahal ALLAH memberikan jaminan akan mengabulkan doa hamba-Nya?”

Ibrahim bin Adham menjawab,“Sesungguhnya ALLAH Subhanahu Wa Ta'ala.akan selalu mengabulkan doa hamba-Nya, namun ada beberapa perilaku manusia yang menghalangi dikabulkannya doa,yaitu:

1). Kalian mengerti tentang ALLAH,tetapi mengapa kalian tidak menaati-Nya?

2). Kalian membaca Al-Qur'an,tetapi mengapa kalian tidak mengamalkan isinya?

3). Kalian mengerti tentang setan,tetapi mengapa kalian mengikuti ajakannya?

4). kalian mengaku cinta kepada Rasulullah Shallahu 'alaihi wassalam.,tetapi mengapa kalian mengingkari sunahnya?

5). Kalian mengaku cinta pada surga,tetapi mengapa kalian tidak beramal untuknya?

6). Kalian mengaku takut neraka,tetapi mengapa kalian selalu melakukan dosa?

7). Kalian mengatakan bahwa mati itu pasti terjadi,tetapi mengapa kalian tidak mempersiapkan diri untuk menghadapinya?

. Kalian sibuk mengurus aib atau cela orang lain, tetapi mengapa kalian tidak mau memperhatikan aib sendiri?

9). Kalian memakan rezeki ALLAH,tetapi mengapa kalian tidak bersyukur kepada-Nya?

10). Kalian menguburkan mayat,tetapi mengapa kalian tidak mengambil pelajaran?..

Fadhilah Shalat Berjama'ah

Pahala Dan Keutamaan Shalat Berjamaah

1. Pahala langkah kaki Seorang yang berjalan ke masjid,
maka tiap langkah kakinya akan
diberikan satu pahala, dihapuskan
satu dosa, dan dinaikkan satu derajat oleh Allah SWT.
(Ibnu Majah:277,Muslim:1068 dan
1065).

2. Pahala menunggu waktu shalat
Banyak diantara kita yang berangkat ke masjid pas adzan supaya bisa cepet selesai. Tapi yang luar biasa, kita sebenarnya dapet pahala yang besar pas kita lagi nunggu waktu shalat!
Jadi sebaiknya gunakan waktu menunggu shalat untuk berdzikir. Orang yang menunggu sholat di masjid diberi pahala seperti sedang sholat.
(Bukhari:611)

3. Di do’akan Malaikat Seorang yang menunggu shalat,
tepatnya dari masuk mesjid sampe
waktu shalat, maka dia bakal
didoakan malaikat dengan doa :
“Ya Allah Ampunila dia, Ya Allah
ampunilah dia”, tanpa henti sampai
waktu shalat. Subhanallah!

4. Mendapat naungan saat kiamat
Ada tujuh golongan yang dinaungi
kelak. Dan salah satunya adalah
orang yang hatinya terpaut dengan
masjid. Seorang pemuda yang hatinya terikat dengan masjid, orang orang itulah yang akan mendapat perlindungan dari Allah saat kiamat kelak.
(Al-Bukhor:620)

5. Doa malaikat ketika di shaf
terdepan Sesungguhnya para Malaikat memberikan sholawat kepada orang-orang yang berada di shaf pertama.”
(HR. Ibnu Hibban no.2157) Menanggapi sabda Beliau, para sahabat bertanya,
“Apakah juga kepada orang-orang yang berada di shaf kedua wahai Rasulullah? ”
Kemudian Rasulullah berkata, “Juga kepada orang-orang yang berada dishaf kedua.”
(HR. Ahmad dan Ath Thabrani,
dihasankan oleh Syaikh Al Albani)

6. Subuh dan 119 pahalaSeseorang yang melaksanakan shalat subuh berjamaah, maka orang itu akan mendapatkan pahala 119 kali dibanding shalat sendiri.
(Muslim:1049).

7. Isya dan 59 pahala Seseorang yang melaksanakan shalat isya berjamaah, maka dia bakal dapat pahala 59 kali lipat.
(Muslim:1038)

8. Dzuhur, Ashar, Magrib dan 27
pahala Kalau shalat dzuhur jamaah, ashar jamaah, dan magrib jamaah, masing masing dilipatgandakan 27 kali kalau kita laksanakan secara jamaah
(Muslim:1038)

9. Pahala ketika sakit Ketika kita sedang sakit dan tidak bisa ke masjid (setiap hari udah ke masjid). Pada saat kita tidak ke masjid dan shalat di rumah, kita akan dapat pahala yang sama seperti waktu shalat di masjid.
(Abu Daud:2687)

10. Terhindar dari sifat munafiq
Tidak ada sholat yang lebih berat bagi orang-orang munafiq dari pada sholat subuh dan isya. Seandainya mereka tahu nilai yang terkandung di dalam kedua sholat itu, pastilah mereka mendatangi (masjid tempat) kedua sholat itu meskipun dengan merangkak.
(Al-Bukhori:617)

Macam-Macam Zina

MACAM - MACAM ZINA

1. Zina al-lamam-Zina ain (zina mata) yaitu memandang lawan jenis dengan perasaan senang.

- Zina Qolbi (zina hati) yaitu memikirkan atau menghayalkan lawan jenis dengan perasaan senang kepadanya.

- Zina Lisan (zina ucapan) yaitu membincangkan lawan jenis dengan perasaan senang kepadanya

- Zina Yadin (zina tangan) yaitu memegang tubuh lawan jenis dengan perasaan senang kepadanya

2. Zina Sebenarnya Al-Lamam (Zina Yang Sebenarnya)

- Zina muhsan yaitu zina yang dilakukan oleh orang yang telah bersuami istri, hukumannya adalah dirajam sampai mati.

- Zina gairu muhsan yaitu zina yang dilakukan oleh orang yang belum bersuami istri, hukumannya adalah didera sebanyak 100X dengan menggunakan rotan.

Perbuatan zina adalah perbuatan dosa besar yang berakibat akan mendapatkan sangsi yang berat bagi pelaku.

Hadist - Hadist Tentang Zina

Hadits 1

لا يحل دم امرئ مسلم ، يشهد أن لا إله إلا الله وأني رسول الله ، إلا بإحدى ثلاث : النفس بالنفس ،والثيب الزاني ، والمفارق لدينه التارك للجماعة “

Seorang muslim yang bersyahadat tidak halal dibunuh, kecuali tiga jenis orang :
1. Pembunuh,
2. Orang yang sudah menikah lalu berzina,
3. Orang yang keluar dari Islam.(HR. Bukhari no. 6378, Muslim no. 1676)

Catatan : Para ulama menjelaskan bahwa hak membunuh tiga jenis orang di sini tidak terdapat pada semua orang.

Hadits 2

إن من أشراط الساعة :أن يرفع العلم ويثبت الجهل ، ويشرب الخمر ، ويظهر الزنا

“Tanda-tanda datangnya kiamat diantaranya: Ilmu agama mulai hilang, dan kebodohan terhadap agama merajalela, banyak orang minum khamr, dan banyak orang yang berzina terang-terangan(HR. Bukhari no.80)

Hadits 3

ان رجلا من أسلم ، جاء النبي صلى الله عليه وسلم فاعترف بالزنا ، فأعرض عنه النبي صلى الله عليه وسلم حتى شهد على نفسه أربع مرات ، قال له النبي صلى الله عليه وسلم : ( أبك جنون) . قال : لا ، قال : ( آحصنت ) . قال : نعم ، فأمر بهفرجم بالمصلى ، فلما أذلقته الحجارة فر ، فأدرك فرجم حتى مات . فقال له النبي صلى الله عليه وسلم خيرا ، وصلى عليه “

Ada seorang lelaki, yang sudah masuk Islam, datang kepada Nabi Shallallahu’ alaihi Wasallam mengakui dirinya berbuat zina.
Nabi berpaling darinya hingga lelaki tersebut mengaku sampai 4 kali. Kemudian beliau bertanya: Apakah engkau gila..?
Ia menjawab: ‘Tidak’.
Kemudian beliau bertanya lagi : ‘Apakah engkau pernah menikah..?
Ia menjawab: ‘Ya’.
Kemudian beliau memerintah agar lelaki tersebut dirajam di lapangan. Ketika batu dilemparkan kepadanya, ia pun lari.
Ia dikejar dan terus dirajam hingga mati. Kemudian Nabi Shallallahu’alaihi Wasallam mengatakan hal yang baik tentangnya. Kemudian menshalatinya ” (HR. Bukhari no. 6820)

Hadits 4

لا يزني الزاني حين يزني وهو مؤمن “

Pezina tidak dikatakan mu’min ketika ia berzina.
(HR. Bukhari no. 2475, Muslim no.57)

Hadits 5

تغريب الزاني سنة “
Mengasingkan pezina itu sunnah.
(HR. Ibnu Hazm dalam Al Muhalla , 8/349)

Hadits 6

قال أبو هريرة : الإيمان نزه فمن زنافارقه الإيمان ، فمن لام نفسه وراجع راجعه الإيمان

Abu Hurairah berkata : Iman itu suci. Orang yang berzina, iman meninggalkannya. Jika ia menyesal dan bertaubat, imannya kembali. (HR. Ibnu Abi Syaibah dalam Syu’abul Iman)

Do'a yang Mustajab

DI ANTARA DO'A-DO'A MUSTAJAB ...

1. DO'A setelah Sholat TAHAJJUD ..
2. DO'A setelah Sholat WAJIB ..
3. DO'A menjelang BERBUKA PUASA ..
4. DO'A antara ADZAN dan IQOMAD ...
5. DO'A antara DUA KHUTBAH JUM'AT ..
6. DO'A di penghujung hari JUM'AT (BA'DA ASHAR) ..
7. DO'A dikala turun HUJAN ..
8. DO'A di kala mendengar KOKOK AYAM (Diriwayatkan ayam
adalah hewan yang dapat melihat MALAIKAT/WAKTU SUBUH) ..
9. DO'A IMAM dan KHOLIFAH/PEMIMPIN yang ADIL ...
10. DO'A orang yang TERDZOLIMI ...
11. DO'A ORANG TUA kepada ANAKNYA ..

" ADA PUN ORANG YANG DI DO'AKAN OLEH PARA MALAIKAT." ..

1. Orang yang selalu BERSHALAWAT ..
2. Orang yang berada di SHAF terdepan dalam SHOLAT ..
3. Orang yang MERAPAT dan MELURUSKAN SHAF SHOLAT ..
4. WANITA yang HAMIL ..
5. WANITA yang MERAWAT ANAKNYA ..
6. Orang yang MENDO'AKAN ORANG LAIN ..
7. Orang yang DUDUK MENUNGGU SHOLAT, ..
8. Orang yang TIDUR dalam keadaan SUCI ...
9. Orang yang membesuk ORANG SAKIT ..

10 Mayat Istimewa

10 JENIS MAYAT YANG TIDAK AKAN BUSUK DI DALAM
KUBUR

1. Para Nabi-Nabi
2. Para Ahli Jihad Fisabilillah
3. Para Alim Ulama Menegakkan Kalimah ALLAH.
4. Para Syuhada sentiasa memperjuangkan Islam.
5. Para Penghafal Al Quran dan Beramal dengan Al-Quran.
6. Imam atau Pemimpin yang Adil dalam menegak Syariat Allah.
7. Tukang Azan yang tidak meminta habuan.
8. Wanita yang mati semasa melahirkan anak serta senantiasa TAAT pada perintah ALLAH.
9. Orang mati dibunuh atau dianiaya karena mempertahan Maruah dan Agama.
10. Orang yang mati di siang hari atau di malam Jum'at jika mereka itu dari kalangan orang yang beriman yang sentiasa menjaga hukum agama semasa hidup di atas dunia.

(HR. Bukhari Muslim)